Inkonsistensi Regulasi Penyiaran Bagi Pengelolaan Media Lokal Dan Komunitas

Prilani, Prilani (2017) Inkonsistensi Regulasi Penyiaran Bagi Pengelolaan Media Lokal Dan Komunitas. In: Kolase Komunikasi di Indonesia. Buku Litera, Yogyakarta, pp. 235-250. ISBN 978 602 6751 88 1

[img] Text
2. BOOK_Prilani_Inkonsistensi Regulasi.pdf

Download (179kB)

Abstract

Perkembangan media penyiaran di Indonesia telah mengalami perubahan setelah arus besar reformasi pada tahun 1998. Pergolakan kepentingan politik dan kepemilikan media sebenarnya berawal dari fase ini. Kita lihat dari pergeseran tentang pola kepemilikan media dengan konten yang ditayangkan. Munculnya undang-undang penyiaran tahun 2002 setidaknya membawa angin segar dalam perkembangan media penyiaran di tanah air. Persoalan muncul setelah implementasi atas undang-undang tersebut kurang dapat mengapresiasi kepentingan stakeholder. Hal ini ditandai atas semakin bermunculnya lembaga penyiaran swasta baik itu radio maupun televisi yang kurang dapat dikendalikan dalam pengelolaanya baik itu monopoli maupun oligopoli. Jangankan ngurusi perubahan atas format ini, menjadikan TVRI dan RRI untuk menjadi lembaga penyiaran publik yang ideal saja tidak mudah dan sampai sekarangpun masih menyisakan persoalan. Interpretasi terhadap undang-undang penyiaran pada fase ini menjadi runcing. Salah satu fenomena menarik adalah adanya radio milik pemerintah daerah yang sudah diatur dalam lembaga penyiaran publik lokal (LPPL) ternyata tidak bisa di aplikasikan dengan baik. Persoalannya tentang bagaimana pemerintah daerah menyikapi perubahan aturan ini, karena terdapat salah satu pemerintah daerah yang mengeluarkan peraturan daerah tentang lembaga penyiaran publik lokal 2 perda sekaligus dalam waktu tahun yang sama padahal idealnya perda LPPL harus 1 dalam setiap kabupaten maupun kota. Belum lagi, kasus tentang pelanggaran atas berdirinya LPPL yang berdekatan dengan RRI diwilayahnya.

Item Type: Book Section
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200102 Communication Technology and Digital Media Studies
Divisions: Dosen IAIN Kediri
Depositing User: Muhamad Hamim
Date Deposited: 11 May 2022 06:59
Last Modified: 11 May 2022 06:59
URI: http://repository.iainkediri.ac.id/id/eprint/671

Actions (login required)

View Item View Item